Selayang Pandang Racana Institut Teknologi Telkom [1]


Pramuka di IT Telkom merupakan suatu hal yang terletak di antara hal baru dengan hal lama. Dalam sejarahnya tercatat beberapa kali muncul beberapa forum yang hendak merintis gugus depan di kampus berlogo globe ini namun belum terealisasi. Barulah pada pertengahan 2009 upaya untuk bergerak nyata diinisiasi kembali. Dimotori para jebolan Pramuka di SMA-nya masing-masing muncullah forum Pramuka sebagai perintis kepramukaan di IT Telkom yang dimotori Dian Ridwan Wijaya, Arfive Gandhi, Triyoga Adi Perdana, Eka Fitriani, Seviani Pratami, Dimas Agung W., Prima, Firdauska Darya Satria. Pertemuan pertama 17 Mei 2009 menjadi tonggak bersejarah kepramukaan di IT Telkom. Kesepakat untuk bergerak nyata terus dijalankan walau berbagai problema melanda, baik dari internal forum walaupuneksternal.
Forum itu sendiri yang dipimpin oleh Dian Ridwan W. telah mencanangkan target untuk menjadi pangkalan resmi sekaligus Unit Kegiatan Mahasiswa(UKM) di IT Telkom. Akhirnya terbentuklah Racana Tarumanegara sebagai nama pertama dari kepramukaan IT Telkom dengan filosofi sebagai perintis sebagaimana Kerajaan Tarumanegara sebagai kerajaan pertama di Pulau Jawa. Pada perkembangannya racana ini selain menghadapi berbagai gejolak juga berhasil mencapai progresivitas yang memuaskan dengan diresmikannya sebagai UKM pada 22 Februari 2010, mendapatkan nomor Gugus Depan 27.139 dan 27.140, serta terus dilibatkan dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh Kwarcab Bandung, baik sebagai panitia(seperti Jambore Cabang 2009, LT III 2010) maupun sebagai partisipan bersama(seperti Kemas Tunas Nasional 2010).Pada perkembangannya, dilakukan perubahan nama racana menjadi Racana Tumenggung Wira Angunangun untuk putra (mengambil nama Bupati pertama Kabupaten Bandung) sereta Racana Nyai Prabu untuk putri (mengambil nama samara Cut Nyak Dien saat diasingkan ke Jawa Barat, dimana beliau bnayak berjasa dalam pendidikan masyarakat saat itu) Ketua forum saat itu Dian Ridwan W. juga dipilih sebagai Ketua Dewan Racana pertama.
Pada awal 2011 dilakukan regenerasi kepengurusan Racana yang ditandai dengan terpilihnya Triyoga Adi Perdana sebagai Ketua Dewan Racana periode 2011/2012 pada 5 Maret 2011 lalu. Meskipun telah mencapai banyak eprkembangan tetap saja peningkatan kualitas dan kuantitas terus dilakukan di kepemimpinan KDR baru ini dengan berbagai program kerja. Salah satu program kerja yang telah dirintis pada akhir tahun 2010 pada era Dian Ridwan W. dan dilanjutkan di era Triyoga Adi P. adalah IT Telkom Scout Championship.
IT Telkom Scout Championship(ITSC) 2011 merupakan sebuah pertemuan para penegak se-Bandung Raya (Kabupaten Bandung, Kota Bandung, Kota Cimahi, dan Kabupaten Bandung Barat) yang diselenggarakan oleh Racana IT Telkom dengan basis utama sebagai perkemahan yang tidak hanya menonjolkan sisi teknik kepramukaan, tapi juga menampilkan pentingnya kecakapan berteknologi bagi pramuka. Acara di ITSC 2011 terdiri dari giat umum, giat wawasan, serta giat prestasi yang memperebutkan trofi juara umum dan piala bergilir. Tentunya target utama bukanlah mencari siapa yang terhebat, tapi sebagai ajang untuk saling mengenal sesama Pramuka di Bandung Raya serta bersama-sama memahami pentingnya teknologi di era saat ini.

No Response to "Selayang Pandang Racana Institut Teknologi Telkom [1]"