Sebuah bangunan bergaya klasik langsung membentang dengan gagahnya sekeluarnya kami dari stasiun kereta api. KTM Berhad, itulah titel yang tercantum di depan gerbang ini. Kalau tidak salah KTM merupakan korporasi penyelenggara layanan kereta api di Malaysia, persis dengan PT KAI di Indonesia. Sontak saya dan istri pun tanpa banyak berdebat pun langsung sepakat menetapkan bangunan ini sebagai sasaran untuk fotografi.
Perlu kesabarn ekstra lantaran kami harus melalui lorong di bawah jalan raya untuk menggapai area gedung klasik tersebut. Tidak ada opsi lain karena pagar jalan tinggi dan tidak ada jembatan penyeberangan di sekitar kami. Cuaca terik kala itu memicu kerignat deras sudah cukup menjadi harga yang kami bayarkan untuk memperoleh kepuasan.
Ini adalah kantor pusat KMT Berhad. Perusahaan ini memilih untuk memanfaatkan peninggalan era kolonialisme sebagai pusat administrasinya. Sebuah kebiasaan yang juga berlaku di berbagai negara lainnya. Tampaknya akan lebih asyik lagi kalau di sini terseia galeri kecil berisi cuplikan foto gedung ini dari masa ke masa. Ah sudahlah, objek ini hanya 'bonus' lantaran tidak termasuk dalam catatan untuk dikunjungi hari itu. Sepertinya, ada pancaran Masjid Negara di seberang Utara sana, baiklah.
RapidTripKL#1: Antiknya Kantor KTM Berhad
Kamis, Juli 27, 2017 by
Arfive Gandhi
Posted in
Arsitektur,
Jalan-Jalan,
TARInspiratIVE
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
No Response to "RapidTripKL#1: Antiknya Kantor KTM Berhad"
Posting Komentar