Masjid Beratapkan Meukeutop

Masjid di Aceh didominasi atap berbentuk kubah yang "dipengaruhi" arsitektur Eropa, India, dan Arab. Karena itulah, wajar provinsi ini dijuluki Kawasan Sejuta Kubah.Walau demikian, ada juga sebuah masjid di Banda Aceh yang atapnya berupa Meukeutop, yaitu topi khas Aceh.

Masjid Baitul Musyahadah merupakan nama masjid unik ini. Terletak di salah satu titik Banda Caeh, tepatnya di seberang pasar Suzuya. Dominasi warna kuning dan hijau menambah semarak masjid yang satu ini. Replika meukeutop tidak hanya disajikan pada atap masjid, di latar mimbar serta gapura pun terdapat meukeutop. Sebuah adopsi kekhasan budaha yang memesona dan menambah cantik masjid.

No Response to "Masjid Beratapkan Meukeutop"