Review LiTIK Sesi 3

Materi ketiga perkuliahan Literasi TIK ini adalah Critical Information Evaluation and Search Process alias Evaluasi Informasi Kritis dan Proses Pencarian. Materi ini mengulas bagaimana kita menangkap informasi yang kita perlukan lalu kita konfirmasi sesuai kebutuhan kita. Konteks informasi di sini sebetulnya berangkat dari makna umum informasi, hanya secara dalam ulasannya nanti secara perlahan difokuskan pada informasi di dunia virtual, tempat dimana kemampuan manusia mengelola perangkat digital sangat diperlukan.


Di awal materi, konsep hierarki data-information-knowledge-wisdom mulai diperkenalkan. Berhubung mahasiswa yang saya ajar ini adalah program studi Sistem Informasi, maka 'haram' bagi mereka jika sampai tidak bisa membedakan antara data vs informasi. Kalau dosennya wajib paham juga nggak ya hehee.. Selanjutnya ulasan tentang karakteristik informasi yang patut dipertimbangkan dalam mengevaluasi sumber informasi. Ulasan ini agak mirip dengan dimensi kualitas informasi yang ada di pertemuan sebelumnya. Lima hal yang jadi karakteristik tersebut meliputi authority, timeliness, relevancy, quality, serta perspective/bias. Ulasan lima karakteristik ini dapat disebut sebagai inti pertama dari meteri kali ini.


Bagian inti kedua adalah tentang pencarian informasi. Siklus pencarian informasi dipaparkan secara ilmiah dan bahkan cenderung detail. Sekali lagi, konteks yang disampaikan di awal adalah informasi dalam lingkup umum, termasuk di dunia nyata. Barulah kemudian disampaikan bagaimana ekosistem tersebut diterapka dalam konteks virtual alias digital. Ada empat metode ilmiah tentang pencarian informasi yang dikaji pada pertemuan ini, yaitu Kulthau, FLIP it, Alberta Inquiry, serta Big6. Agar mahasiswa bisa lebih memahami diferensiasi atas metode-metode tersebut, maka saya mengadopsi model diskusi kelompok terpumpun. Model diskusi ini diterapkan dengan membagi kelas ke dalam 4 kelompok yang masing-masing menerapkan sebuah metode pada sebuah kasus pencarian informasi tertentu. Hasil penerapan itulah yang kemudian dipresentasikan di depan kelas.

No Response to "Review LiTIK Sesi 3"